MANAJEMEN LAYANAN PERPUSTAKAAN DALAM MENINGKATKAN MINAT BACA SISWI di MTs DARUNNAJAH 2 CIPINING BOGOR

Authors

  • Adisty Qurotul Aini STAI Darunnajah Bogor, Bogor, Indonesia Author
  • Abdul Saipon STAI Darunnajah Bogor, Bogor, Indonesia Author
  • M. Yogi Saputra STAI Darunnajah Bogor, Bogor, Indonesia Author

DOI:

https://doi.org/10.62504/jimr680

Keywords:

Manajemen Minat Baca, Minat Baca

Abstract

Penelitian ini dilatar belakangi dengan kurangnya minat dan keinginan siswi akan budaya membaca. Siswi juga kurang memahami tentang perpustakaan. Tujuan dari penelitian ini adalah untuk mengetahui manajemen perpustakaan yang ada di MTs Darunnajah 2 Cipining Bogor untuk meningkatkan minat baca peserta didik. Jenis penelitian yang digunakan adalah penelitian deskriptif kualitatif. Subjek dalam penelitian ini adalah Kepala Sekolah perpustakaan dan 6 orang siswi dari kelas IX Hasil penelitian menunjukkan bahwa implementasi manajemen perpustakaan di MTs Darunnajah 2 Cipining Bogor sudah berjalan sesuai dengan Sistem Manajemen yang baik, tetapi perlu dilakukan evaluasi untuk meminimalisir kekurangan-kekurangan yang terjadi di lapangan. dari aspek perencanaan, perpustakaan MTs Darunnajah 2 Cipining Bogor telah merencanakan kegiatan dalam penyelenggaraan perpustakaan yang meliputi pengadaan bahan koleksi, anggaran dan sumber daya manusia. Dari aspek pengorganisasian, perpustakaan MTs Darunnajah 2 Cipining Bogor sudah membuat struktur organisasi dengan baik, sehingga dapat memperlancar kinerja perpustakaan sesuai dengan pekerjaannya masing-masing. Dari aspek penggerakkan dalam manajemen perpustakaan meliputi pelayanan dan penyediaan sarana prasarana. Dari aspek pengawasan, pengawasan yang dilakukan berupa pengawasan rutin setelah selesai melaksanakan program kerja.

Downloads

Download data is not yet available.

References

Suharyoto. (2014). Mengenal dan Mengelola Perpustakaan. Yogyakarta: Naafi' Book Media.

Asmani, J. M. (2009). Manajemen Pengelolaan dan Kepemimpinan Pendidikan Profesional. Yogyakarta: Diva Press.

Yusup, P. M. (2009). Ilmu Informasi, Komunikasi dan Kepustakaan. Jakarta: Bumi Aksara.

Mccusker, K. S. (2015). Research using qualitative, quantitative or mixed methods and choice based on the research.

Sugiyono. (2009). Memahami Penelitian Kualitatif. Bandung: Alfabeta.

S. Anjani, N Dantes, and G Artawan, “Pengaruh Implementasi Gerakan Literasi Sekolah Terhadap Minat Baca Dan Kemampuan Membaca Pemahaman Siswa Kelas V SD Gugus II Kuta Utara,” PENDASI: Jurnal Pendidikan Dasar Indonesia, Vol. 3, No. 2 (2019), 74–83.

Azahro Hasantul Fany dan Ainur Rifqi, "Strategi Pustakawan Dalam Meningkatkan Minat Baca Siswa di Sekolah". Jurnal Inspirasi Manajemen Pendidikan, Vol. 10 No. 03 Tahun (2022), 702

Sutarno. (2004). Manajemen Perpustakaan. Jakarta: Samitra Media Utama.

Published

2024-06-24

Issue

Section

Articles

How to Cite

MANAJEMEN LAYANAN PERPUSTAKAAN DALAM MENINGKATKAN MINAT BACA SISWI di MTs DARUNNAJAH 2 CIPINING BOGOR. (2024). Holistik Analisis Nexus, 1(6), 235-240. https://doi.org/10.62504/jimr680