Pengaruh Sarana Prasarana Terhadap Prestasi Pencak Silat Di Pondok Pesantren Darunnajah 2 Cipining
DOI:
https://doi.org/10.62504/5d7k5885Keywords:
Sarana Prasarana, Prestasi Ekstrakurikuler Pencak SilatAbstract
Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui pengaruh sarana prasarana terhadap prestasi ekstrakurikuler pencak silat di Pondok Pesantren Darunnajah 2 Cipining. Metode yang digunakan adalah pendekatan kuantitatif. Pengambilan sampel sebanyak 68 siswa Pondok Pesantren Darunnajah 2 Cipining Bogor dan menggunakan teknik simple random sampling. Adapun teknik pengumpulan data yakni menggunakan angket. Teknik analisis data yang digunakan yaitu regresi dan korelasi sederhana berupa analisis deskriptif, analisis inferensial, dan uji persyaratan analisis. Diketahui hasil perhitungan statistik dengan menggunakan SPSS 23 menunjukkan hasil penelitian bahwa terdapat hubungan antara Sarana Prasarana (X) dengan Prestasi Ekstrakurikuler Pencak Silat (Y), terbukti dengan nilai (Rxy) = 0,511 yang berarti terdapat hubungan yang cukup dengan rentang nilai (0,40-0,599), dan nilai koefisien determinasinya sebesar 26% sedangkan sisanya 74% dipengaruhi oleh variabel lain.
Downloads
References
Khasan, Tholib, (2005) Teori dan Aplikasi Administrasi Pendidikan, Jakarta: Studia Press.
Mulyana, (2014) “Pendidikan Pencak Silat Membangun Jati Diri dan Karakter Bangsa”.
Muhibbin Syah. 2011. Psikologi Belajar. Jakarta: PT Raja Grafindo Persada.
Peraturan Pemerintah Republik Indonesia Nomor 19 Tahun 2005 Tentang Standar Nasional Pendidikan, BAB VII Pasal 42.
Stress, Richard M. Efektivitas Organisasi, Jakarta: Erlangga.
Suryosubroto, B. (2009). Proses Belajar Mengajar Di Sekolah, Bandung: Rieke Cipta.
Siyoto, M. Ali. (2015) Sandu dan Sodiq, Dasar Metodologi Penelitian Jogjakarta: Literasi Media.
Syofian Siregar, (2014) Metode Penelitian Kuantitatif, cetakan 2 Jakarta: Kencana Prenadamedia Group.
Sugiyono. (2015) Metode Penelitian Kuantitatif, Kualitatif dan R & D. Bandung: Alfabeta.
Uha, Ismail Nawawi. (2013) Budaya Organisasi Kepemimpinan Dan Kinerja. Jakarta: Kencana.
Downloads
Published
Issue
Section
License
Copyright (c) 2024 Salim Fajaruddin, M. Yogi Saputra, Nailil Muna Shalihah (Author)

This work is licensed under a Creative Commons Attribution-ShareAlike 4.0 International License.